Dibegal 6 Orang, Tukang Kasur Nyaris Tewas
Penukal [kabarpali.com] - Perjuangan seorang lelaki mengumpulkan rupiah demi menghidupi keluarga, tak selalu tanpa resiko. Terkadang nyawa pun bisa menjadi taruhannya.
Seperti dialami Yatmin (51). Warga asal Jawa Tengah yang tinggal di Desa Belimbing Kecamatan Belimbing Kabupaten Muara Enim itu, nyaris meregang nyawa akibat di begal para perampok di Jalan Raya antara Dusun Semawe dengan Desa Spantan Jaya Kecamatan Penukal Kabupaten PALI.
Yatmin, yang sehari hari berjualan kasur itu, Sabtu (30/9/2017), sekira pukul 15.00 WIB saat menjalankan profesinya sebagai pedagang keliling, bermotor dari arah Desa Spantan Jaya menuju Dusun Semawe, tiba tiba dicegat enam orang tak dikenal.
Enam orang itu keluar dari semak semak, langsung memukul Yatmin menggunakan kayu dan mengenai bahu kanan sehingga ia terjatuh.
Mengetahui harta benda akan diambil, korban pun berusaha mempertahankannya. Namun salah seorang pelaku langsung menusuk korban dengan senjata tajam.
"Korban pun luka tusuk satu kali di bagian rusuk sebelah kiri, hingga korban tak berdaya," ujar Kapolres Muara Enim ; AKBP Andi Leo Gunawan SIK MPP, melalui Kasubag Humas ; AKP Arsyad pada kabarpali.com, Minggu malam (30/9).
Akhirnya para pelaku pun berhasil mengambil harta korban berupa 1 unit sepeda motor merk Honda Supra Fit X Nopol K 1577, sebuah handphone, dan tas berisi uang hasil berdagang.
"Korban kemudian ditolong oleh dua warga yang sedang melintas dan di bawa ke Puskesmas Simpang Babat untuk mendapat pertolongan," ujar Arsyad.
Saat berita ini dipublis, informasinya korban dilarikan ke rumah sakit di Prabumulih, karena kondisinya kritis.
"Para pelaku terancam pasal 365 KUHP. Saat ini kasusnya dalam lidik," ujar Kapolsek Penukal Abab, AKP Deni NS.[red]