Aksi Begal di Penukal Abab Terus Berlanjut

Oleh Redaksi KABARPALI | 29 Juli 2017
Ilustrasi/net


Penukal [kabarpali.com] - Tindak perampokan kendaraan bermotor terus terjadi di wilayah hukum Polsek Penukal Abab. Rata-rata dua kejadian yang lazim disebut begal itu terjadi setiap pekannya.

Pagi ini, Sabtu (29/7), seorang guru honorer yang bertugas di SMAN I Abab menjadi korban. Ia pun terpaksa merelakan motor kesayangannya berpindah tangan.

Ima Etiyana (28), warga Desa Gunung Raja Kecamatan Penukal itu menuturkan bahwa sekira pukul 07.00 WIB saat ia tengah mengendarai sepeda motor seorang diri menuju ke sekolahnya, tiba tiba dicegat seorang pelaku bertopeng di antara Desa Purun Kecamatan Penukal dan Desa Betung Kecamatan Abab.

"Pelaku tersebut keluar dari semak-semak sembari mengacungkan golok ke arah saya, sehingga saya terkejut dan terjatuh. Ketika saya berlari ketakutan ke arah Desa Purun, pelaku pun langsung membawa motor saya," ujarnya pada kabarpali.com.

Atas kejadian tersebut, meski tidak mengalami luka, ia kehilangan Sepeda Motor Honda Beat Nopol BG 2680 NY.

"Selang beberapa saat usai kejadian, kepala sekolah kami yang juga akan menuju SMAN I Abab melintas dan mengajak langsung melapor ke Mapolsek Penukal Abab," urai Imah.

Terpisah, Kapolres Muara Enim, melalui Kapolsek Penukal Abab, seperti tertera pada Laporan Polisi nomor LP-B/VII/2017/SUMSEL/RES.MUARA ENIM/SEK.PENUKAL ABAB membenarkan kejadian tersebut.[red]

BERITA LAINNYA

58612 Kali9 Elemen Jurnalisme Plus Elemen ke-10 dari Bill Kovach

ADA sejumlah prinsip dalam jurnalisme, yang sepatutnya menjadi pegangan setiap [...]

25 Maret 2021

30781 KaliHore! Honorer Lulusan SMA Bisa Ikut Seleksi PPPK 2024

Kabarpali.com - Informasi menarik dan angin segar datang dari Kementerian [...]

09 Januari 2024

21072 KaliIni Dasar Hukum Kenapa Pemborong Harus Pasang Papan Proyek

PEMBANGUNAN infrastruktur fisik di era reformasi dan otonomi daerah dewasa ini [...]

30 Juli 2019

20742 KaliWarga PALI Heboh, ditemukan Bekas Jejak Kaki Berukuran Raksasa

Penukal [kabarpali.com] – Warga Desa Babat Kecamatan Penukal [...]

18 Agustus 2020

19630 KaliFenomena Apa? Puluhan Gajah Liar di PALI Mulai Turun ke Jalan

PALI [kabarpali.com] - Ulah sekumpulan satwa bertubuh besar mendadak [...]

15 Desember 2019

Penukal [kabarpali.com] - Tindak perampokan kendaraan bermotor terus terjadi di wilayah hukum Polsek Penukal Abab. Rata-rata dua kejadian yang lazim disebut begal itu terjadi setiap pekannya.

Pagi ini, Sabtu (29/7), seorang guru honorer yang bertugas di SMAN I Abab menjadi korban. Ia pun terpaksa merelakan motor kesayangannya berpindah tangan.

Ima Etiyana (28), warga Desa Gunung Raja Kecamatan Penukal itu menuturkan bahwa sekira pukul 07.00 WIB saat ia tengah mengendarai sepeda motor seorang diri menuju ke sekolahnya, tiba tiba dicegat seorang pelaku bertopeng di antara Desa Purun Kecamatan Penukal dan Desa Betung Kecamatan Abab.

"Pelaku tersebut keluar dari semak-semak sembari mengacungkan golok ke arah saya, sehingga saya terkejut dan terjatuh. Ketika saya berlari ketakutan ke arah Desa Purun, pelaku pun langsung membawa motor saya," ujarnya pada kabarpali.com.

Atas kejadian tersebut, meski tidak mengalami luka, ia kehilangan Sepeda Motor Honda Beat Nopol BG 2680 NY.

"Selang beberapa saat usai kejadian, kepala sekolah kami yang juga akan menuju SMAN I Abab melintas dan mengajak langsung melapor ke Mapolsek Penukal Abab," urai Imah.

Terpisah, Kapolres Muara Enim, melalui Kapolsek Penukal Abab, seperti tertera pada Laporan Polisi nomor LP-B/VII/2017/SUMSEL/RES.MUARA ENIM/SEK.PENUKAL ABAB membenarkan kejadian tersebut.[red]

BERITA TERKAIT

Darurat Narkoba, Tokoh Masyarakat Sepakat di PALI Segera Berdiri BNN

02 November 2024 246

PALI [kabarpali.com] - Tokoh masyarakat Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir [...]

Dispora PALI Buka Pendaftaran Sekolah Sepak Bola untuk Anak Usia 6-15 Tahun

31 Oktober 2024 328

PALI [kabarpali.com] — Dalam upaya mendukung pengembangan bakat olahraga [...]

Optimalkan Peran dan Fungsi, Pengurus LKBH PGRI PALI Hadiri Rakornas

31 Oktober 2024 462

PALI [kabarpali.com] – Jajaran Pengurus Lembaga Konsultasi dan Bantuan [...]

close button