PDIP Pastikan Usung Heri Amalindo. Wakilnya?
PALI [PALI POST] – Partai berlambang Banteng Moncong Putih memastikan akan mengusung H Heri Amalindo pada Pilkada 2020 mendatang. Hal itu sebagaimana disampaikan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Sumsel, belum lama ini.
Keputusan tersebut mantap diambil oleh partai besutan Megawati Soekarnoputri itu setelah melalui survei pertama Kepala Daerah di Sumsel, yang mereka selenggarakan.
Meski demikian, jelang Pilkada serentak di 7 Kabupaten di Sumsel, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Sumsel memastikan, 5 dari 7 Kabupaten di Sumsel yang akan melaksanakan Pilkada serentak 2020, akan dilakukan survei tahap kedua untuk menjadi rekomendasi dukungan partai nanti diberikan ke siapa.
Sedangkan 2 Kabupaten lainnya, Ogan Ilir (OI) dan Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), dipastikan hasil survei tahap 1 sudah cukup, dan sudah tahu bakal calon kepala daerah siapa yang akan diusung nanti.
“Survey tahap kedua akan dilakukan, kalau di daerah itu belum bisa putus melihat hasil survei yang ada oleh Badan Pemenangan (BP) Pemilu yang mengkajinya,” ujar ketua DPD PDIP Sumsel, Giri Ramanda, seperti dirilis Tribun, Selasa (14/1/2020).
Giri mengatakan, untuk OI sendiri Ilyas Panji Alam yang merupakan Sekretaris DPD PDIP Sumsel akan kembali diusung di Pilkada, sedangkan di PALI nama Heri Amalindo tetap akan diusung PDIP, seperti pada Pilkada 2015 silam.
“Tetapi kalau kader internal hasil surveinya sudah bagus, akan ditindaklanjuti langsung tinggal mencari wakil yang pas (PALI dan OI),”jelasnya.
Dengan demikian, DPD PDIP Sumsel menyatakan bahwa partai yang identik dengan warna merah tersebut sudah memastikan akan mengusung kembali Heri Amalindo sebagai Balon Bupati. Namun, untuk pendampingnya masih menunggu hasil survey tahap kedua.
“PDIP akan kembali mensurvey untuk posisi wakil, siapa yang yang paling pas. Jadi nanti kita serahkan ke DPP, siapa yang akan diusung,” tambah Bendahara DPD PDIP Sumsel Yudha Rinaldi.[red]