Deri ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Oleh Redaksi KABARPALI
Proses evakuasi jasad Deri yang tewas tenggelam di Sungai Lematang.
Tanah Abang [kabarpali.com] - Warga Desa Tanah Abang Utara, Deri Arisandi (30), yang dinyatakan hilang tenggelam di Sungai Lematang kemaren (21/9), hari ini diketemukan dalam keadaan sudah tak bernyawa.
Menurut informasi yang diterima kabarpali.com, mayat laki laki beranak dua itu, ditemukan oleh tim BASARNAS Provinsi Sumsel, BPBD PALI dan warga Tanah Abang sekira pukul 07.30 WIB pagi tadi (22/9).
"Mayat Deri diketemukan utuh, setelah tim yang mencarinya kerja keras sejak ia dinyatakan hilang tenggelam pukul 17.30 WIB kemaren (Kamis, 21/9)," ujar seorang warga setempat.
Jasad pegawai Kelompok Usaha Bersama (KUB) Bank Sampah Tanah Abang itu, ditemukan sekitar 100 meter dari lokasi pertama ia terjun ke Sungai Lematang dan dinyatakan hilang.
Sebelum dibawa ke rumah duka, Deri sempat di visum di Puskesmas Tanah Abang untuk memeriksa keutuhan organ tubuhnya. Pihak keluarga pun menyatakan hari ini juga akan dikebumikan.
"Dia ditemukan masih berpakaian lengkap seperti saat ia tenggelam. Namun tubuhnya sudah nampak mengeras. Diperkirakan Deri mengalami kram sehingga saat menyelam tak mampu lagi muncul ke permukaan," jelas Junaidi Anwar SE MSI, kepala BPBD PALI. [red]