Gubernur : Ulang Tahun PALI Merupakan Wahana Evaluasi

Oleh Redaksi KABARPALI | 23 April 2019


PALI [kabarpali.com] – Gubernur Sumatera Selatan, H Herman Deru, dalam sambutannya pada Rapat Paripurna DPRD memperingati Hari Jadi PALI ke-6 Tahun 2019, menuturkan bahwa momentum peringatan hari ulang tahun hendaknya dijadikan sebuah wahana untuk mengevaluasi kinerja dan pencapaian di sebuah daerah.

Menurut Gubernur perayaan Hari Ulang Tahun merupakan suatu keniscayaan bagi sebuah Kabupaten/Kota. Namun hal yang paling penting adalah nilai evaluasi untuk pencapaian yang lebih baik lagi ke depan.

“Ini bukan merupakan kali pertama saya masuk ke PALI. Baik setelah PALI berdiri maupun semenjak daerah ini belum mekar. Sehingga saya bisa membandingkan kondisi dahulu dan saat ini. PALI telah banyak berkembang,” ujarnya.

Lebih lanjut, pria yang pernah menjadi Bupati OKU Timur selama dua periode itu juga membagi pengalamannya saat memimpin sebuah Daerah Otonomi Baru (DOB), hingga kabupaten tersebut berhasil meraih kemajuan yang signifikan. Ia berharap hal itu bisa menjadi motivasi.

“Dahulu angka kemiskinan di daerah yang saya pimpin mencapai angka 17%. Semua sempat pesimis akan berkembang. Namun saya tidak. Hal itu lalu, menjadi motivasi terbesar saya dalam bekerja. Bagaimana caranya angka kemiskinan tersebut bisa menurun. Alhamdulillah, saya kemudian dianugerahi penghargaan Bintang Jasa Pratama, sebagai Kepala Daerah yang dapat menurunkan angka kemiskinan secara signifikan,” tuturnya.

Oleh karenanya, tambah Herman Deru, indikator kemajuan sebuah daerah bukanlah terlihat dari gapura yang menjulang. Bukan pula kantor yang mewah. Tapi angka kemiskinan dan infrastruktur bagi masyarakat yang menjadi barometer.

Untuk itu berpesan, agar Pemerintah Kabupaten PALI dapat mengajak keterlibatan masyarakat. Dapat Membangun kepercayaan pada masyarakat kepada eksekutif dan legislatif. Itu menurutnya hal yang paling penting.

“kuncinya adalah perbaikan infrastruktur, tata kelola keuangan yang baik, pendidikan dan perhatian pada masyarakat yang baik. Sinergitas eksekutif dan legislatif yang baik, akan bermuara pada kesejahteraan masyarakat.”

Pada kesempatan tersebut, Gubernur juga menjanjikan akan membantu pembangunan kantor Bupati dan DPRD PALI, masing-masing sebesar Rp5 miliar.[red]

BERITA LAINNYA

64056 Kali9 Elemen Jurnalisme Plus Elemen ke-10 dari Bill Kovach

ADA sejumlah prinsip dalam jurnalisme, yang sepatutnya menjadi pegangan setiap [...]

25 Maret 2021

35032 KaliHore! Honorer Lulusan SMA Bisa Ikut Seleksi PPPK 2024

Kabarpali.com - Informasi menarik dan angin segar datang dari Kementerian [...]

09 Januari 2024

22658 KaliIni Dasar Hukum Kenapa Pemborong Harus Pasang Papan Proyek

PEMBANGUNAN infrastruktur fisik di era reformasi dan otonomi daerah dewasa ini [...]

30 Juli 2019

21689 KaliWarga PALI Heboh, ditemukan Bekas Jejak Kaki Berukuran Raksasa

Penukal [kabarpali.com] – Warga Desa Babat Kecamatan Penukal [...]

18 Agustus 2020

20525 KaliFenomena Apa? Puluhan Gajah Liar di PALI Mulai Turun ke Jalan

PALI [kabarpali.com] - Ulah sekumpulan satwa bertubuh besar mendadak [...]

15 Desember 2019

PALI [kabarpali.com] – Gubernur Sumatera Selatan, H Herman Deru, dalam sambutannya pada Rapat Paripurna DPRD memperingati Hari Jadi PALI ke-6 Tahun 2019, menuturkan bahwa momentum peringatan hari ulang tahun hendaknya dijadikan sebuah wahana untuk mengevaluasi kinerja dan pencapaian di sebuah daerah.

Menurut Gubernur perayaan Hari Ulang Tahun merupakan suatu keniscayaan bagi sebuah Kabupaten/Kota. Namun hal yang paling penting adalah nilai evaluasi untuk pencapaian yang lebih baik lagi ke depan.

“Ini bukan merupakan kali pertama saya masuk ke PALI. Baik setelah PALI berdiri maupun semenjak daerah ini belum mekar. Sehingga saya bisa membandingkan kondisi dahulu dan saat ini. PALI telah banyak berkembang,” ujarnya.

Lebih lanjut, pria yang pernah menjadi Bupati OKU Timur selama dua periode itu juga membagi pengalamannya saat memimpin sebuah Daerah Otonomi Baru (DOB), hingga kabupaten tersebut berhasil meraih kemajuan yang signifikan. Ia berharap hal itu bisa menjadi motivasi.

“Dahulu angka kemiskinan di daerah yang saya pimpin mencapai angka 17%. Semua sempat pesimis akan berkembang. Namun saya tidak. Hal itu lalu, menjadi motivasi terbesar saya dalam bekerja. Bagaimana caranya angka kemiskinan tersebut bisa menurun. Alhamdulillah, saya kemudian dianugerahi penghargaan Bintang Jasa Pratama, sebagai Kepala Daerah yang dapat menurunkan angka kemiskinan secara signifikan,” tuturnya.

Oleh karenanya, tambah Herman Deru, indikator kemajuan sebuah daerah bukanlah terlihat dari gapura yang menjulang. Bukan pula kantor yang mewah. Tapi angka kemiskinan dan infrastruktur bagi masyarakat yang menjadi barometer.

Untuk itu berpesan, agar Pemerintah Kabupaten PALI dapat mengajak keterlibatan masyarakat. Dapat Membangun kepercayaan pada masyarakat kepada eksekutif dan legislatif. Itu menurutnya hal yang paling penting.

“kuncinya adalah perbaikan infrastruktur, tata kelola keuangan yang baik, pendidikan dan perhatian pada masyarakat yang baik. Sinergitas eksekutif dan legislatif yang baik, akan bermuara pada kesejahteraan masyarakat.”

Pada kesempatan tersebut, Gubernur juga menjanjikan akan membantu pembangunan kantor Bupati dan DPRD PALI, masing-masing sebesar Rp5 miliar.[red]

BERITA TERKAIT

Anggaran Media Massa Terkesan Tak Prioritas, Pemkab PALI Sepi Publikasi?

02 Maret 2025 1119

PALI [kabarpali.com] - Transisi kepemimpinan di lingkungan Pemerintah [...]

Sambut Ramadhan 1446 H, Waka DPRD PALI Ajak Masyarakat Tingkatkan Amal Ibadah

27 Februari 2025 320

PALI [kabarpali.com] – Bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah telah tiba. [...]

Efisiensi Anggaran "Mendadak", Ancam Perekonomian "Mandeg"?

25 Februari 2025 724

PALI [kabarpali.com] - Kebijakan efisiensi anggaran yang dicanangkan Presiden [...]

close button