Dihantar Ratusan Orang, Camat Tanah Abang dimakamkan

Oleh Redaksi KABARPALI | 21 Oktober 2017
Sekda PALI, saat menghantar pemakaman Asparoni SH MSi.


Penukal [kabarpali.com] - Camat Tanah Abang; Asparoni SH MSi, yang wafat sekira pukul 19.00 WIB, Jumat malam (20/10/2017) dimakamkan di Desa Babat Kecamatan Penukal, Sabtu siang (21/10).
 
Dengan dihantar oleh ratusan orang yang terdiri dari keluarga, rekan sejawat, para kades di PALI, serta masyarakat sekitar, pria yang telah menderita sakit sejak satu tahun lalu itu, dikebumikan di pemakaman keluarganya. 
 
Pantauan kabarpali.com, upacara pemakaman dipimpin oleh Sekretaris Daerah PALI;  Robby Kurniawan SSTP MSi. Sementara Bupati PALI;  H Heri Amalindo yang telah melayat pada tadi malam, kemudian nampak hadir kembali seusai pemakaman. 
 
Pada sambutannya, mewakili jajaran pemerintahan Kabupaten PALI, Sekda menyampaikan rasa belasungkawanya. Ia juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas pengabdian almarhum semasa hidup. 
 
"Semoga almarhum khusnul khotimah. Serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," singkat Sekda. 
 
Sementara itu, perwakilan keluarga almarhum juga mengucapkan rasa terima kasih, atas kepedulian pihak Pemkab PALI pada musibah yang dialami keluarga mereka.
 
"Atas nama keluarga besar, kami juga menyampaikan permohonan maaf jika semasa hidupnya beliau ada berbuat salah atau khilaf pada kita semua," tuturnya. 
 
Prosesi pemakaman pria yang wafat pada usia 48 tahun itu, dilaksanakan secara kedinasan. Didahului dengan upacara pelepasan, hingga penaburan bunga secara simbolis, dipimpin oleh Sekda PALI, dengan petugas anggota Satpol PP PALI.[red]

BERITA LAINNYA

62373 Kali9 Elemen Jurnalisme Plus Elemen ke-10 dari Bill Kovach

ADA sejumlah prinsip dalam jurnalisme, yang sepatutnya menjadi pegangan setiap [...]

25 Maret 2021

34617 KaliHore! Honorer Lulusan SMA Bisa Ikut Seleksi PPPK 2024

Kabarpali.com - Informasi menarik dan angin segar datang dari Kementerian [...]

09 Januari 2024

22239 KaliIni Dasar Hukum Kenapa Pemborong Harus Pasang Papan Proyek

PEMBANGUNAN infrastruktur fisik di era reformasi dan otonomi daerah dewasa ini [...]

30 Juli 2019

21454 KaliWarga PALI Heboh, ditemukan Bekas Jejak Kaki Berukuran Raksasa

Penukal [kabarpali.com] – Warga Desa Babat Kecamatan Penukal [...]

18 Agustus 2020

20347 KaliFenomena Apa? Puluhan Gajah Liar di PALI Mulai Turun ke Jalan

PALI [kabarpali.com] - Ulah sekumpulan satwa bertubuh besar mendadak [...]

15 Desember 2019
Penukal [kabarpali.com] - Camat Tanah Abang; Asparoni SH MSi, yang wafat sekira pukul 19.00 WIB, Jumat malam (20/10/2017) dimakamkan di Desa Babat Kecamatan Penukal, Sabtu siang (21/10).
 
Dengan dihantar oleh ratusan orang yang terdiri dari keluarga, rekan sejawat, para kades di PALI, serta masyarakat sekitar, pria yang telah menderita sakit sejak satu tahun lalu itu, dikebumikan di pemakaman keluarganya. 
 
Pantauan kabarpali.com, upacara pemakaman dipimpin oleh Sekretaris Daerah PALI;  Robby Kurniawan SSTP MSi. Sementara Bupati PALI;  H Heri Amalindo yang telah melayat pada tadi malam, kemudian nampak hadir kembali seusai pemakaman. 
 
Pada sambutannya, mewakili jajaran pemerintahan Kabupaten PALI, Sekda menyampaikan rasa belasungkawanya. Ia juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas pengabdian almarhum semasa hidup. 
 
"Semoga almarhum khusnul khotimah. Serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," singkat Sekda. 
 
Sementara itu, perwakilan keluarga almarhum juga mengucapkan rasa terima kasih, atas kepedulian pihak Pemkab PALI pada musibah yang dialami keluarga mereka.
 
"Atas nama keluarga besar, kami juga menyampaikan permohonan maaf jika semasa hidupnya beliau ada berbuat salah atau khilaf pada kita semua," tuturnya. 
 
Prosesi pemakaman pria yang wafat pada usia 48 tahun itu, dilaksanakan secara kedinasan. Didahului dengan upacara pelepasan, hingga penaburan bunga secara simbolis, dipimpin oleh Sekda PALI, dengan petugas anggota Satpol PP PALI.[red]

BERITA TERKAIT

Pelantikan Bupati di Jakarta, Masyarakat Harap Tak Semua Kepala OPD Tinggalkan PALI

15 Februari 2025 127

PALI [kabarpali.com] – Menjelang pelantikan Bupati dan Wakil Bupati [...]

PWI PALI Peringati HPN 2025 : Gelar Syukuran, Doa Bersama dan Lomba Menulis

10 Februari 2025 459

PALI [kabarpali.com] – Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) [...]

Perguruan Pagar Nusa PALI Gelar UKT, 50 Warga Kena Gembleng

09 Februari 2025 504

PALI [kabarpali.com] - Perguruan pencak silat Pagar Nusa Kabupaten Penukal Abab [...]

close button