Wabup Soemarjono Serius Bakal Maju lagi di Pilkada PALI 2024
PALI [kabarpali.com] - Wakil Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Drs H Soemarjono secara terang-terangan menyatakan serius bakal turut berkompetisi pada Pilkada PALI 2024. Ia pun mengaku sedang menjalin komunikasi politik dengan beberapa pihak untuk meraih dukungan.
Dibincangi media ini di Kantornya, Kamis (18/4/2024), Pakde, demikian sapaan akrabnya, mengaku telah mendapat rekomendasi dari partai Golkar dimana ia bernaung. Bersama dua nama politisi lainnya, ia masih menunggu hasil survey internal partai, untuk menentukan siapa yang akan diusung partai berlambang pohon beringin itu.
"Sekarang Saya juga sedang melakukan konsolidasi politik dengan beberapa tokoh maupun Parpol lain, untuk menggalang koalisi serta menentukan bakal calon pendamping," ungkap mantan Ketua DPRD PALI itu.
Lebih jauh, Pakde mengatakan bahwa ia berencana akan maju sebagai Calon Bupati, walau tidak menutup kemungkinan jika harus berkompetisi sebagai calon Wakil Bupati saja.
"Semua nanti ditentukan dari kesepakatan politik yang diambil dengan pasangan calon. Artinya ada dua kemungkinan untuk maju sebagai Calon Bupati atau Calon Wakil Bupati," urai wakil dari Bupati H. Heri Amalindo itu.
Oleh karenanya, saat ini Pakde masih menerima masukkan dan usul saran dari berbagai pihak, terkait siapa kandidat pasangannya yang ideal untuk memenangkan kontestasi politik Pilkada serentak 27 November 2024 mendatang.
"Kami masih menjajaki nama beberapa tokoh berpengaruh dari Kecamatan Penukal, Penukal Utara, Abab, atau Tanah Abang untuk berkolaborasi membangun PALI ke depan," imbuh politisi sepuh yang pernah menjadi kader senior PDIP itu.
Disinggung kemungkinan bila tidak mendapat dukungan parpol, Pakde dengan tegas mengatakan bahwa ia juga siap bila harus maju dari jalur perseorangan atau independen. Hal itu, dikatakannya sebagai bentuk keseriusan untuk melanjutkan pembangunan PALI yang berimbas pada kesejahteraan rakyat di masa akan datang.
Pakde H. Soemarjono adalah mantan seorang guru pendidik di Kecamatan Talang Ubi, yang 'nyebur' di dunia politik. Ia mengawali kiprah sebagai seorang politisi dengan menjabat wakil rakyat di DPRD Muara Enim dari Dapil II (Kab. PALI saat ini) dari Fraksi PDIP.
Pasca terbentuknya PALI, ia kembali duduk sebagai legislator dan menjadi Ketua DPRD PALI selama satu periode. Pada 2021, ia maju sebagai Calon Wakil Bupati, mendampingi Bupati incumbent Heri Amalindo berhasil menang bersaing dengan pasangan Devi Harianto - Darmadi Suhaimi. Saat ini Pakde Soemarjono masih menjabat sebagai Wabup PALI dan akan purna bakti pada akhir tahun ini.[red]